3835info adalah Webblog yang membahas Gaya Hidup, Motor Terbaru, Modif Motor, Motor Keren, hingga Kuliner saat Touring, termasuk Gadget penunjang Berkendara #3835info
Hello Bro n Sis, Cara Rubah Ninja RR New Jadi ninja RR Old - Pada kesempatan kali ini aku mau berbagi sebuah info bagaimana sih agar tampilan motor kita berbeda, dalam hal ini berubah berdasarkan tahun pembuatan. Selain itu ada juga modifikasi agar perfoma hingga terlihat lebih racing. www.3835.info
Aku langsung menelusuri ke seorang rider yang sudah sejak masih duduk di bangku SMU suka kecepatan dan hingga sekarang masih sebagai pembalap
Rubah Ninja RR New Jadi Ninja RR Old
Secara tampilan memang ada beberapa perbedaan anatara Ninja RR new dan Ninja RR old, Kembali ke personal masing masing ada yang suka model lama ada yang suka model baru
Tetapi di kalangan 2 tak mania, oleh karena unit kendaraan sudah tak di produksi lagi maka unit lama menjadi sedikit nilai tambah, tetapi tak semuanya benar, sebab sekarang semua unit memang sudah jadi koleksi
Ada beberapa hal yang wajib kamu simak ketika ingin menjadikan ninja RR New Jadi Ninja RR Old adalah sebagai berikut
Rangka Fairing Ninja RR
Yup satu yang utama adalah menyiapkan rangka fairing atau di kalangan pecinta ninja 2tak di Bali di kenal dengan rangka barong.
Hal ini tentu wajib sebab dudukan fairing akan menempel di mari, jadi jika kamu tidak ganti maka akan sangat susah menyesuaikan fairing ninja RR Old ke motor kamu.
Harga Rangka Fairing Ninja RR Old
Beribicara banderol produk satu ini sih sangat teergantung kondisi barang, sebab sudah jarang banget ada, jikapun ada pastinya bekas pakai. Jikapun ada aftermarket pastinya harga sangat mahal sebab bahan yang di pergunakan berkualitas tinggi.
Di pasaran Harga Rangka Fairing Ninja RR Old di rentang harga Rp 750 sampai dengan Rp 2.000.000.
Nilai tertinggi adalah produk after market baru dengan bahan berkualitas, kamu bisa cek di toko online langganan. Pastikan belanja di tempat yang banyak bintang dan sudah ternama ya.
Fairing Ninja RR Old
Selanjutnya adalah sisi yang sangat wajib yakni Fairing ninja RR Old, sisi ini jika ga di rubah ya akan terlihat ga greget.
Fairing depan menurut aku sudah cukup agar tampilan berubah, tetapi alangkah baiknya sampai body bagian belakang.
Pada sisi belakang ada sedikit penambahan braket dudukan pada bagian body, sebab body ninja RR old lebih lebar, akibar ada tabung air radiator di belakang.
Harga Fairing Ninja RR
Sebagai gambaran harga fairing Ninja RR Old di pasar pada adalah Rp 1.5 sampai dengan Rp 4.500.000 jika full set dengan tangki.
Tetapi dari pengalaman, bagian tangki tak perlu di rubah, sebab identik banget. cukup fairing depan dan body samping hingga belakang.
Modif Ninja RR New Jadi RR Old
Setelah di lakukan ubahan ini kama kita sedikit kasu masukan agar tampilan makin segar dan performa makin baik
Velg CBR 150RR K45 Pasang Pada Ninja RR
Bagian Velg wajib kamu rubah, apabila dana tak besar kamu bisa pakai velg asli motor dari pabrikan honda dalam hal ini adalah Honda CBR 150R yang lebih di kenal dengan K45
Memang ada beberapa ubahan yang mendasar agar velg CBR 150RR bisa di pasang di ninja RR, kamu bisa simak detail di tayangan channel aku 3835info, selamat menyaksikan
Dari tayangan ini ada beberapa hal memang yang wajib di rubah, agar bisa di pasang baik. tetapi hasilnya luar biasa.
Modif Spedometer Digital Ninja RR
Selain itu ada bagian spedometer, sisi ini semuanya sudah digital, ini produk aftermarket replika salah satu big bike.
Mekanisme kerjanya tak lagi pakai kabel spedo melainkan langsung ke piranti elektronik. beberapa sisi menyala dengan sempurna, cuma untuk kapasitas bahan bakar butuh penyesuaian lagi.
Modifikasi Mesin Ninja RR
Sektor mesin sebenarnya sebelas dua belas ya neri RR New dengan RR Old. aku tak bahas banyak kamu bisa meluncur ke Sejarah Ninja 2Tak Indonesia
Cuma sisi ini di sesuaikan dengan kebutuhan, misal kamu bisa maksimalkan di sektor karburator, membran hingga sisi coil dan CDI.
Selain itu pastikan juga settingan menyesuaikan dengan knalpot racing yang akan di pakai, dalam hal ini sekaligus ya ganti knalpot juga wajib setting karburator.
Oli Samping Ninja 2Tak
Selanjutnya untuk menjaga performa kamu juga wajib memilih oli samping yang kualitas baik, jangan asal boros, oli samping merupakan objek utama pada mesin 2tak.
Sebaiknya pilihlah oli samping yang berkualitas, jangan pakai oli biasa tapi boros, hal ini membuat motor jadi turun akselerasinya.
Kamu juga wajib paham kebutuhan mesin, jangan juga pakai oli balap untuk harian, hal ini tentu membuat rempong, sebab oli racing itu kental, kamu tak bisa sematkan di tabung oli samping, wajib nyampur ke tangki bensin.
Kesimpulan
Ada beberapa hal yang wajib kamu siapkan jika ingin merubah ninja RR New ke RR Old seperti dudukan fairing dan fairing itu sendiri
Selebihnya bagian mesin sih identik, kamu tak harus rubah, kamu hanya butuh tingkatkan performa sesuai kebutuhan.
Cara Rubah Ninja RR New Jadi ninja RR Old - Semoga memberikan informasi dan happy modifikasi
Manik SwadiayaContent Creator
Lifestyle, Technology and Automotive
Berbagi :
Posting Komentar
untuk "Cara Rubah Ninja RR New Jadi ninja RR Old"
Posting Komentar untuk "Cara Rubah Ninja RR New Jadi ninja RR Old"