Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mudah Membuat Halaman Disclaimer Untuk Blog Atau WebBlog

Hello Bro n Sis, Cara Mudah Membuat Halaman Disclaimer untuk Blog atau WebBlog. Anda nyasar di blog saya tentunya anda ingin menekuni atau ingin serius dalam dunia blogging, sebab jika anda hanya sekedar membuat diari anda sendiri atau sekedar membuat curhatan di blog anda tentu anda tidak akan memberikan Disclaimer dan kawan kawannya di blog. www.3835.info

Disclaimer merupakan sarat bagi anda untuk mengajukan menjadi penayang iklan dari Google, Tetapi selain disclaimer tentunya anda harus memberikan kawan kawannya juga seperti Privacy Policy, Contact, serta About. tujuannya jelas agar blog anda memiliki jati diri, siapa pemiliknya dan bukan hanya sekedar nyampah di dunia maya dan menyebarkan kabar tidak benar.

Cara Mudah Membuat Disclaimer Untuk Blog

Memang tidak ada pernyataan tertulis, untuk mencantumkan hal hal tersebut di blog, namun kita kembali ke pribadi masing masing saja, misal anda mencari info ke internet, tentu anda akan mencari info ke web atau blog yang memiliki data akurat dan pemiliknya jelas bukan? maka dari itu jika blog anda ingin di akui dan memiliki kredibilitas selain isi atau konten, maka lengkapilah dengan baik.


Lalu apa perbedaan Disclainmer dengan Privacy Policy? Arti dari Disclaimer adalah sanggahan, dalam disclaimer berisi kalimat sanggahan, dimana dalam blog anda berisi informasi, selain itu terdapat sanggahan jika pemilik dan pengelola blog tidak bertanggung jawab atas data atau informasi yang telah tertuang di blog atau situs.

Sedangkan arti dari privacy policy adalah kebijakan yang di buat oleh pemilik blog atau situs, ketentuan ini di tujukan kepada pembaca, bertujuan untuk pembaca blog mengetahui apa saja kebijakan yang ada di blog atau situs yang di kunjungi.

Jika di telaah lebih dalam apakah ini berarti perlindungan atau cuci tangan si penulih terhadap apa yang di tuangkan di blog? selain itu agarsi penulis terbebas dari aturan? Berdasarkan Buku Internet Low and Regulation karya Graham J.H SMITH halaman 360 yang saya kutip dari hukumonline sebagai berikut
“website disclaimer biasanya menyatakan bahwa yang terkandung dalam suatu website adalah hanya sebagai informasi atau gambaran umum. Bahwa yang terkandung di dalam website tersebut tidak ditujukan sebagai suatu nasehat professional dan bahwa pembaca dapat meminta nasehat secara profesional dari pihak lain yang lebih berkompeten sesuai dengan permasalahan yang dihadapi dan bahwa pemilik website tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami pembaca dari website tersebut"
“Namun, website disclaimer ini tidak dapat dibaca secara terpisah dari isi situs. Jika penilaian keseluruhan dari konten situs mengarah pada kesimpulan bahwa pemilik telah, mengasumsikan tanggung jawab adalah kepada pengguna, maka disclaimer tidak akan mengalahkan itu (intinya tidak mutlak berlaku, editor). Saat ini, kebutuhan untuk mempertanggungjawabkan dampak dari setiap disclaimer ketika mempertimbangkan apakah ada kewajiban perlindungan yang mengarah ke pertimbangan Unfair Contract Terms Act 1977 (salah satu UU di Inggris, editor) sebagai bagian integral dari penerapannya.”

Jadi meskipun sudah mencantumkan Disclaimer bukan berarti lepas dari tanggung jawab dari aturan, kembali lagi ke aturan yang berlaku di tiap negara. Informasi dari Arif Indra kusuma Adhi Selaku jaksa pada kejaksaan Agung RI dalam diskusi yang di selenggarakan HukumOnline menyampaikan
“Disclaimer tidak otomatis melepaskan tanggung jawab hukum seseorang. Jaksa juga akan melihat profil dari seorang tersangka, terutama untuk mengetahui apakah yang bersangkutan mempunyai catatan kejahatan. Pada prinsipnya, sah-sah saja menempatkan semacam barrier (disclaimer) di sebuah sistem elektronik, tapi orang yang bersangkutan tetap wajib untuk mengawasi/mengatur lalu lintas informasi.”

Ok berikut Cara Mudah Membuat Halaman Disclaimer Untuk Blog sama dengan Privacy policy, anda tinggal membukan halaman http://www.privacypolicyonline.com/
  1. Masuk ke situs Privacy Policy online maka anda harus memilih Disclaimer Generator
  2. Lengkapilah info yang di minta seperti Your Site Title, Your Site URL, Contact link, Email Address.
  3. Terakhir adalah anda kasi centang pada No Encryption, Encrypt email with HTML atau Encrype with Java scrip. penutupnya adalah menekan generate Disclaimer.

Setelah menekan generate Disclaimer anda tingga mengcopy dan paste di halaman anda, cara nya dengan membuat laman baru dengan judul Disclaimer, pastikan juga anda mempaste compose ke model HTML. setelah itu publikasikan Disclaimer anda.

Demikian info mengenai Cara Mudah membuat Halaman Disclaimer untuk Blog atau WebBlog, jika bro n sis memiliki info atau opini terkait jangan sungkan untuk melengkapi di kolom komentar. Cmiiw - Correct Me If I'm Wrong
Manik Swadiaya
Manik Swadiaya Content Creator Lifestyle, Technology and Automotive

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Membuat Halaman Disclaimer Untuk Blog Atau WebBlog"