Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Spesifikasi Dan Harga MT25 Facelift Indonesia 2020

Hello Bro n Sis, Spesifikasi dan Harga New Yamaha MT25 Facelift Indonesia 2020 - Tak ada angin atau hujan tiba tiba jebret muncul Facelift dari salah satu motor naked dua silinder Yamaha yang berkubikasi 250CC. Tampilannya tak mau kalah sangar motor ini menjelma mirip robot Bumblebee. www.3835info

Warna New Yamaha MT 25 Indonesia Matte Grey

Untuk negeri +62 ini merupakan generasi ke 2 sang naked mengaspal, Ubahan yang paling mencolok dari Yamaha MT25 tahun 2019 adalah bagian depan, khususnya pada lampu dimana lampu depan ini sangat gahar dan di tunjang oleh kekarnya suspensi up side down.

Sebelum melangkah lebih lanjut ada baiknya kita mengetahui Harga untuk meminang new Yamaha MT25 tahun 2019

Harga New MT25 tahun 2020 Indonesia
IDR 53.900.000

Harga New MT 25 ini adalah harga untuk kamu yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya, untuk harga New MT 25 Denpasar Bali pastinya ada perbedaan di sesuaikan dengan aturan yang berlaku.

Berikut penampakan Video MT25 Tahun 2020

Selanjutnya untuk menunjang penampilan dan menyesuaikan keinginan konsumen yamaha juga sudah menyematkan fitur terbaru, berikut ini adalah Fitur terkini New Yamaha MT25 Indonesia Facelift 2020.

Fitur terbaru New Yamaha MT25 Indonesia 2020
LED
Penerangan utama motor naked gahar ini sudah menggunakan LED plus Projector, cahaya lebih terang dan lebih awet.
Up Side Down
Menggunakan suspensi Up Side Down sehingga handling lebih stabil dan tampilan menjadi lebih gagah.
Spedometer Digital dan dimensi lebar
Ukuran spedometer sangat besar, full digital yang sangat informatif, ada logo MT pula keren
Stang Lebar Big Bike Switch
Yamaha mengklaim jika stang lebih lebar, selain itu switch sudah identik dengan Big Bike.
MT Series Tank Cover and Air Scoop
Cover tangki motor ini sudah di sesuaikan dengan keluarga MT lainnya, termasuk mekanisme air scoop yang mengalirkan udara panas ke bawah

Ini Spesifikasi lengkap Yamaha New MT 25 Indonesia

Spesifikasi New Yamaha MT 25 Facelift Indonesia 2020
Mesin
Tipe mesin
4 langkah berpendingin cairan, DOHC
Jumlah/posisi silinder
2 silinder/tegak
Diameter x Langkah
60,0 x 44,1 mm
Perbandingan kompresi
11,6 : 1
Daya maksimum
26.5 kW/12.000 rpm
Torsi maksimum
23.6 Nm/10.000 rpm
Sistem starter
elektrik starter
Sistem pelumasan
basah
Kapasitas oli mesin
total = 2,40L : berkala = 1,80L ; ganti filter oli = 2,10L
Sistem bahan bakar
Fuel Injection
Dimensi
P x L x T
2,090 mm x 755 mm x 1,071 mm
Jarak sumbu roda
1.380 mm
Jarak terendah ke tanah
160 mm
Tinggi tempat duduk
780 mm
Berat Isi
165 Kg
Kapasitas tangki besin
14 Liter
Rangka
Tipe rangka
Diamond
Suspensi Depan
Teleskopik Fork (Inverted)
Suspensi Belakang
Linkless Monoshock
Ban Depan
110/70-17M/C (54S)
Ban Belakang
140/70-17M/C (66S)
Rem Depan
Single disc brake
Rem Belakang
Single disc brake
Kelistrikan
Sistem pengapian
TCl
Battery
GTZ8V
Tipe Busi
NGK/CR9E

Spesifikasi dan Harga New Yamaha MT25 Facelift Indonesia 2020 - Bagaimana menurut kamu ubahan New MT 25 Ini? Sebagai motor naked 250 cc dua silinder, pasar Indonesia sepertinya belum ada pesaing tangguh.
Manik Swadiaya
Manik Swadiaya Content Creator Lifestyle, Technology and Automotive

Posting Komentar untuk "Spesifikasi Dan Harga MT25 Facelift Indonesia 2020"